Ingin Miliki Motor Honda PCX Merah, Seorang Pemuda Berurusan dengan Polisi 

    Ingin Miliki Motor Honda PCX Merah, Seorang Pemuda Berurusan dengan Polisi 
    (Foto Dokumen): Seorang Pria Warga Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang Berhasil Diamankan di Mapolsek Kaliwungu Pada Minggu Malam 12 Mei 2024. 

    KAB SEMARANG - Hendak mencuri sebuah sepeda motor milik warga Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Semarang, seorang pria warga Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang berhasil diamankan di Mapolsek Kaliwungu pada Minggu malam 12 Mei 2024. 

    Hal ini disampaikan Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra, S.I.K. M.M, Senin 13 Mei 2024. Dimana Kapolres menuturkan, bahwa pelaku melakukan aksinya seorang diri, dan saat ini sudah diamankan di Mapolsek Kaliwungu. 

    "Pelaku beraksi seorang diri, dan saat hendak membawa kabur kendaraan sepeda motor yang dicuri diketahui oleh pemilik. Dan saat ini sudah diamankan oleh pihak Polsek Kaliwungu." Ungkapnya. 

    Di lokasi terpisah, Kapolsek Kaliwungu Iptu Supanjar Edi, S.H., M.H menjelaskan kronologi kejadian tersebut. Dimana pihaknya menyampaikan bahwa pelaku diketahui berinisial BN (23 Th) warga Kec. Bergas, dan sehari hari bekerja sebagai buruh pemotongan ayam di daerah Kab. Boyolali.

    "Pelaku mengaku bekerja di pemotongan ayam daerah Boyolali, pelaku muncul niat mencuri kendaraan sepeda motor saat melintas di depan rumah korban Ogik Tri Wahyudi (20) di wilayah Ds. Kaliwungu Kec. Kaliwungu sekitar pukul 19.30 Wib. Pelaku melihat kunci remote sepeda motor korban jenis Honda PCX merah nopol H 5074 AKC yabg diparkir di teras rumah, tertinggal di dasboard sepeda motor. Dan pelaku sempat menuntun kendaraan korban sejauh kurang lebih 10 Meter dari rumah korban, namun saat hendak menyalakan sepeda motor alarm berbunyi dan korban keluar rumah. Korban sempat menendang kendaraan miliknya, sehingga pelaku terjatuh dan melarikan diri selanjutnya korban berteriak sehingga warga disekitar mendatangi korban., " ungkapnya. 

    Kapolsek menyampaikan kembali bahwa, pelaku berhasil diamankan warga saat bersembunyi di area persawahan sekitar lokasi kejadian. 

    Terpisah korban Ogik Tri Wahyudi menuturkan, saat pelaku mencoba membawa kabur kendaraan miliknya. Pihaknya mendengar ada suara standar dari kendaraan milik korban yang akan dibawa kabur pelaku. 

    "Saat didalam rumah saya mendengar suara standar kendaraan yang akan dibawa pelaku, dan setelah saya keluar saya mencoba mengejar dan menendang kendaraan selanjutnya korban kabur, " jelas Korban. 

    Saat ini personel Polsek Kaliwungu masih melakukan pemeriksaan kepada pelaku, dan Kapolsek Iptu Supanjar menghimbau kepada masyarakat Kab. Semarang khususnya wilayah Kec. Kaliwungu untuk lebih berhati hati dalam memarkirkan kendaraan. Pastikan kendaraan dalam posisi terkunci, tidak meninggalkan kunci di dalam Dashboard kendaraan maupun meninggalkan barang berharga di dalam kendaraan. (Jk_Zed.)

    kab semarang jateng curanmor
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Terik Panas Tak Jadi Penghalang, Satgas...

    Artikel Berikutnya

    Gotong-royong, Satgas TMMD Perbaiki Rumah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Korban Pengeroyokan Dilarikan ke RSUD Ungaran, APH Jangan Tutup Mata!
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    Dugaan Korsleting Listrik, Kebakaran Hanguskan Cafe Over O Ungaran; Polres Semarang Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa
    Kapolres Semarang Ajak Anak-Anak Cerdas Finansial Sejak Dini Lewat Gerakan Gemar Menabung
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia

    Ikuti Kami